PROFESI-UNM.COM – Tidak lama lagi tahun ajaran baru di sejumlah kampus akan dimulai, termasuk di Universitas Negeri Makassar (UNM). Dengan masuknya tahun ajaran baru ini maka bisa dipastikan akan ada para mahasiswa baru yang memulai kehidupan barunya di dunia kampus. Bagi kalian yang merupakan mahasiswa baru ataupun calon mahasiswa baru tentunya ada banyak hal yang perlu dipersiapkan dari jauh hari sebelum kalian benar-benar masuk ke dunia perkuliahan.
Salah satu hal yang penting untuk kalian persiapkan sebagai mahasiswa baru adalah mengetahui berbagai istilah-istilah di dalam dunia perkuliahan.
Berikut ini beberapa istilah yang akan sering kalian gunakan di dunia kampus nantinya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
- SKS (Satuan Kredit Semester)
SKS atau satuan kredit semester merupakan suatu ukuran yang digunakan untuk menentukan besarnya beban studi mahasiswa. - KTM (Kartu Tanda Mahasiswa)
Kartu tanda mahasiswa adalah tanda bukti sekaligus tanda pengenal bagi mahasiswa yang terdaftar pada suatu perguruan tinggi. - IPK (Indeks Prestasi Kumulatif)
IPK adalah nilai keseluruhan Mahasiswa dari beban studi yang diambil. - Skripsi
Skripsi merupakan Karya tulis ilmiah yang merujuk pada teori dan menjadi syarat wajib untuk menyelesaikan studi S-1. - UKT (Uang Kuliah Tunggal)
UKT merupakan biaya kuliah yang ditanggung setiap mahasiswa per semester yang saat ini berlaku di seluruh Perguruan Tinggi Negeri. - UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa)
UKM adalah wadah aktivitas kemahasiswaan luar kelas untuk mengembangkan minat, bakat, dan keahlian tertentu. - Wisuda
Wisuda merupakan tanda kelulusan bagi mahasiswa yang telah menempuh masa belajar pada suatu universitas.
Itulah beberapa istilah yang lazim digunakan dalam dunia perkampusan. Istilah ini sangat berguna untuk kalian para mahasiswa baru ataupun calon mahasiswa baru agar tidak bingung lagi nantinya saat mendengar hal-hal tersebut didunia kampus, juga mempermudah dalam beradaptasi dengan dunia kuliah/kampus. (*)
*Fikri Rahmat Utama