
PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa Fakultas Teknik (UNM) Universitas Negeri Makassar (UNM) berhasil menyabet juara III dalam lomba paper di Festival Mahasiswa Nasional. Lomba tersebut diadakan oleh Universitas Sebelas Maret (UNS), Kamis hingga Senin (8-12/3).
Dengan judul paper “Sistem Monitoring Pengguna Motor Sebagai Upaya Untuk Mengawasi Anak Remaja Berkendara Berbasis SMS Gateway”, mereka berhasil lolos seleksi masuk 10 besar dari 84 hasil penelitian yang diikuti 40 perguruan tinggi berbeda.
Tim penyusun paper tersebut diketuai oleh mahasiswa Jurusan Teknik Elektro, Anwar. Serta anggota tim yaitu Novitasari dan Muh. Fadhil Supriadi yang berasal dari jurusan sama.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Anwar mengungkapkan awalnya tak percaya diri ketika timnya tak ikut ke UNS. Apalagi ketika harus bersaing dengan 40 perguruan tinggi se-Indonesia. Akan tetapi hal tersebut dapat ia atasi dengan banyaknya dorongan serta dukungan.
“Agak kurang percaya diri, karena hanya saya sendiri. Sedangankan tim yang lain memiliki kelompok. Alhamdulillah masalah tersebut dapat teratasi dengan dukungan yang diberikan teman-teman di Makassar maupun teman di universitas lainnya.
Mahasiswa angkatan 2014 ini menambahkan, pencapaian tersebut tak lepas dari dukungan pimpinan FT. Khususnya Pembantu Dekan Bidang Kemahasiswaan (PD III) FT, Ahmad Rifqi Asrib karena telah memberi banyak dukungan.
“Saya berterima kasih kepada PD III FT karena telah membantu dan mensupport saya selama kegiatan ini berlangsung,” ungkapnya. (*)
[divider][/divider]
*Reporter: Citra Jati Utami