
PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Program Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Negeri Makassar (UNM) Kabupaten Sidrap menggelar kompetisi olahraga antar dusun. Kompetisi ini mereka namai “Cenrana Games Copetition”.
Kegiatan ini akan berlangsung selama enam hari, yakni tanggal 15 hingga 20 agustus 2018, akan berlangsung di Lapangan Desa Cenrana, Kecamatan Pacalutang, Kabupaten Sidrap. Ada tiga cabang olahraga yang akan digelar, yaitu; volli putri, takraw, dan Futsal.
Kordinator Desa, Muhammad Ridho Akbar mengatakan kegiatan ini merupakan wadah bagi mahasiswa maupun masyarakat itu sendiri untuk saling mengenal dan memperkuat tali silaturahmi. Terlebih karena di desa ini jarak antar dusun saling berjauhan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Desa ini punya tiga dusun yang jaraknya saling berjauhan dan susah untuk dijangkau, karna daerah pegunungan. Oleh karena itu kompetisi olahraga ini merupakan moment untuk saling mengenal dan memperkuat tali silaturahmi,” katanya.
Pria yang sering disapa Ridho ini berharap, kegiatan ini terlaksana dengan baik dan masyarakat Desa Cenrana saling mengenal dan memperkuat tali silaturahmi.
“Kami yakin dan percaya bahwa kompetisi merupakan ajang untuk saling mengenal dan memperkuat sinergisitas. Itu juga yang menjadi harapan kami,” harapnya.
[divider][/divider]
*Reporter: Wahyu Riansyah