PROFESI-UNM.COM– Musliadi, Mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Teknologi Pertanian (PTP) terpilih menjadi ketua Mapala Teknisi (MT) Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM). Pria yang kerap dipanggil Way Kambas ini terpilih dalam pemilu raya di rapat Musyawarah Besar (Mubes) MT ke-23 yang berlangsung di Rumat Adat Parepare, Benteng Somba Opu, Sabtu (21/10).
Dirinya berhasi meraih suara terbanyak dari tiga kandidat lainnya. Namun sebelumnya Ia tidak menyangka bahwa dirinya yang akan terpilih.
“saya juga tidak berfikir kalau saya yang akan terpili” Ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Namun dirinya berfikir apa yang harus dilalukan saat terpilih nantinya. Sebagai pemangku amanah terbesar dalam lembaga, ia mengharapkan dalam kepengurusannya nantinya bisa melahirkan nilai-nilai Intelektuan dan integritas berlembaga yang tinggi.
Melalui program kerja yang telah ditentukan sebelum pemilihan, juga diharapkannya bisa melahirkan kader yang berkualitas, dan tentunya juga untuk Mapala Teknisi yang terus berkarya.
Terdapat beberapa program kerja utama yang telah disepakati dalam rapat kerja sebelum pemilihan yang harus dilakukannya kedepan seperti, Pendidikan dasar (Diksar), Latihan Pemantapan (Lapan) dan Pekan Pendidikan Lingkungan Hidup (PPLH). Selain dari tiga program kerja utama yang harus dilaksanakannya, tentunya masih ada agenda lainnya yang harus dilakukannya.
*Reporter: Dasrin