
Acces Goes to School (AGS), HMPS Acces FBS UNM. (Foto: Ist)
PROFESI-UNM.COM – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Acces Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) meningkatkan minat belajar bahasa inggris siswa melalui program Acces Goes to School (AGS). Kegiatan ini dihelat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Pare-Pare, Sabtu (4/8).
Ketua Panitia, Andy mengatakan Tujuan dari AGS yakni untuk mengembangkan bakat dan minat siswa dalam bidang bahasa inggris . Selain itu kegiatan ini bermaksud membangun silaturahmi dengan sekolah.
“Tujuannya untuk membangun tali silaturahmi dengan sekolah-sekolah. Selain itu program ini sebagai ajang promosi agar kelak mereka tertarik melanjutkan pendidikan di UNM,” katanya
Mahasiswa angkatan 2016 ini menambahkan, tema kegiatan ini yaitu “Exploud Our Colour, Make The Scream“. Maksud dari tema tersebut yaitu mengembalikan semangat siswa mempelajari bahasa inggris, mata pelajaran yang selama ini dianggap sulit dan membosankan.
“Agar membangkitkan semangat untuk mempelajari bahasa inggris. Karna selama ini kebanyakan pelajar menganggap bahasa inggris itu sulit dan membosankan,” Ucapnya.
Lebih lanjut Andy menuturkan, program ini diikuti oleh lima kabupaten kota (Se-Ajattappareng). yakni Kota Pare-Pare, Kabupaten Sidrap, Kabupaten Barru, dan Kabupaten Enrekang.
“Ada lima kabupten yang ikut berpartisipasi. Lima sekolah ini berasal dari kabupten se-Ajatappareng,” tuturnya.
Kegiatan ini berlangsung lancar dan diikuti sebanyak 110 dari 6 sekolah yang berpartisipasi dalam kegiatan ini. Program ini berlangsung selama Empat hari yakni 1-4 Agustus 2018. (*).
[divider][/divider]*Reporter : Muh. Nur Taufik