WD 3 FMIPA Buka Body 2023

Avatar photo

- Redaksi

Kamis, 19 Oktober 2023 - 20:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana pembukaan Body 2023. (Foto: Ist.)

PROFESI-UNM.COM – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar Biology Open Day (Body) 2023. Kegiatan yang dilaksanakan di panggung FMIPA ini dibuka secara resmi oleh Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan, Uca, pada Kamis (19/10).

Body 2023 merupakan salah satu program kerja dari bidang Hubungan Masyarakat (Humas) HMJ Biologi. Ini juga merupakan salah satu representasi dari Tridarma Perguruan Tinggi. Body 2023 kali ini bertajuk “Berkolaborarasi, Berkreasi dan Berkompetensi Mewujudkan Generasi yang Berintelektual di Era Abad 21”.

Adi, dalam sambutannya selaku Ketua Panitia mengungkapkan melalui tema ini diharapkan dapat menumbuhkan kerja sama yang baik antar mahasiswa, birokrat, dan masyarakat.

“Makna dari tema ini diharapkan kita dapat berkolaborasi baik dari internal maupun eksternal jurusan biologi dalam melaksanakan dan menyukseskan kegiatan ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia juga menjelaskan bahwa tujuan mengambil kata berkreasi dalam kegiatan ini untuk menghadirkan banyak kreasi dan inovasi, kemudian kompeten bermakna bahwa berbagai item lomba dalam bentuk kompetisi, serta mewujudkan generasi yang berintelektual di era abad 21 artinya dari kegiatan ini diharapkan menghasilkan output yang dapat menjadi generasi yang berintelektual di era abad 21.

Adapun jenis item lomba pada Body 2023 yaitu Olimpiade SD, Olimpiade SMP, Olimpiade SMA, Akustik, Film Pendek, Bio-Recycle, serta paket non-lomba yaitu Pelatihan Manajemen dan Teknik Laboratorium.

Ketua Umum, Muh. Fikran Hidayat dalam sambutannya mengungkapkan harapannya dalam pelaksanaan Body 2023 yaitu peserta bisa memperoleh pengalaman terbaik dengan berkompetisi.

Baca Juga Berita :  Zaenal Terpilih Jadi Ketua HMJ Matematika FMIPA UNM

“Tentunya banyak harapan adik adik peserta sekalian karena dalam berkompetisi yang penting adalah adik adik mendapatkan pengalaman yang tentunya menjadi yang
terbaik jadi luruskan niat mulai dri sekarang dan jangan lupa berdoa dan selamat berjuang,” ungkapannya.

Antusiasme para peserta Body 2023 terlihat saat pembukaan berlangsung. Marwa Nailah Azzahra salah satu peserta dari SMAN 11 Pangkep mengungkapkan kesannya terhadap pelaksanaan pembukaan Body 2023.

“Sangat tertarik mengikuti event ini karena bisa berkompetisi dengan berbagai siswa SMA yang ada di sulselbar dan berpartisipasi di Body tahun ini,” ujarnya.(*)

*Reporter: Andi Gusmaniar Irnawati

Berita Terkait

SCMM FMIPA UNM Adakan Kajian Mahasiswa Muslim
BEM FMIPA UNM Dukung Mahasiswa Berwirausaha
Antusiasme Peserta dalam Seminar Nasional Kewirausahaan BEM FMIPA UNM 2025
Pengurus HMJ Fisika FMIPA UNM Gelar Upgrading
Pelantikan dan Upgrading HMPS Statistika FMIPA UNM 2025
Sekretariat Baru di FMIPA UNM Telah Diresmikan
Bangun Fondasi Kuat untuk Kemajuan HMPS Statistika melalui Mumas IX
Kedisiplinan dan Profesionalitas Jadi Fokus Utama Pemimpin Baru HMPS Statistika UNM
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 12:33 WITA

SCMM FMIPA UNM Adakan Kajian Mahasiswa Muslim

Sabtu, 15 Februari 2025 - 22:53 WITA

BEM FMIPA UNM Dukung Mahasiswa Berwirausaha

Jumat, 14 Februari 2025 - 22:02 WITA

Antusiasme Peserta dalam Seminar Nasional Kewirausahaan BEM FMIPA UNM 2025

Sabtu, 8 Februari 2025 - 12:59 WITA

Pengurus HMJ Fisika FMIPA UNM Gelar Upgrading

Sabtu, 18 Januari 2025 - 17:07 WITA

Pelantikan dan Upgrading HMPS Statistika FMIPA UNM 2025

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA