
PROFESI.UNM.COM – Risma Tangke Allo terpilih sebagai Formatur Pangngulu (Ketua Umum) Apresiasi Komunitas Seni dan Sastra (Aksara) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar (UNM) Periode 2023-2024. Ia resmi terpilih dalam Musyawarah Besar (Mubes) yang dilaksanakan di Desa Bontoloe Kabupaten Takalar, Minggu (17/9).
Tema yang diusung yaitu “Merawat Kebersamaan Cipta Cahaya Lembaga yang Satu dalam Persaudaraan”. Kegiatan ini menjadi forum musyawarah mufakat untuk mencapai kesepakatan bersama dalam memilih pemimpin selanjutnya.
Risma sapaannya, mengungkapkan rasa senang dan takut setelah terpilih menjadi Pangngulu Aksara FIP UNM Periode 2023-2024.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Tentunya campur aduk ya, disatu sisi senang karena diberi kepercayaan untuk memimpin satu sisi merasa takut karena saya tau menjadi pangngulu tidak mudah,” ungkapnya.
Meski demikian, Risma terpilih bukan dari keinginannya. Namun di sisi lain, ia juga menerima karena ini merupakan tanggung jawab sehingga tidak ada alasan baginya untuk menolak.
“Saya terpilih bukan atas keinginan saya, tapi ketika saya dipilih berarti dirasa mampu untuk tanggung jawab sehingga tidak ada alasan untuk menolak,” ujarnya.
Terakhir, Ia berharap bisa menjadikan Aksara sebagai rumah yang nyaman dan membuat Aksara lebih dikenal baik di dalam maupun di luar kampus. (*)
*Reporter: Muh. Rifqi Akila Asikin