Dicoding Bangun Negeri Batch Delapan Resmi Dibuka

Avatar photo

- Redaksi

Jumat, 14 Februari 2025 - 22:17 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beasiswa Dicoding
Flayer Pendaftaran Dicoding Bangun Negeri Batch Delapan, (Foto: Int.)

PROFESI-UNM.COM – Dicoding Bangun Negeri Batch Delapan kembali membuka pendaftaran bagi mahasiswa di seluruh Indonesia. Program ini memberikan kesempatan untuk mendapatkan akses belajar secara gratis di platform Dicoding guna meningkatkan keterampilan pada bidang teknologi dan pemrograman.

Program ini merupakan inisiatif dari Dicoding yang bertujuan untuk mendukung generasi muda dalam mengembangkan keterampilan digital yang relevan dengan kebutuhan industri saat ini. Dengan meningkatnya permintaan akan tenaga kerja pada bidang teknologi, program ini diharapkan dapat membantu peserta dalam meningkatkan daya saing mereka di dunia kerja.

Pendaftaran beasiswa ini dibuka mulai dari (10/2/25) hingga (7/3/25). Peserta yang terpilih akan memperoleh akses penuh ke kelas belajar yang tersedia tanpa dikenakan biaya. Selain itu, peserta yang menyelesaikan kelas akan mendapatkan sertifikat resmi dari Dicoding yang dapat digunakan sebagai bukti kompetensi dalam bidang teknologi dan pemrograman.

Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah: Informasi Lengkap dan Tips Lolos Seleksi

Peserta dapat memilih lima kelas yang tersedia dalam program ini, yaitu:

  • Belajar Dasar AI
  • Belajar Dasar Data Science
  • Belajar Visualisasi Data
  • Belajar Dasar Structured Query Language (SQL)
  • Pemrograman dengan Python
 
Selain akses belajar gratis, penerima beasiswa juga mendapatkan kesempatan untuk bergabung dalam komunitas eksklusif Dicoding, mengikuti webinar bersama para ahli di bidang teknologi, serta mendapatkan bimbingan dari mentor berpengalaman. Program ini juga memberikan peluang bagi peserta untuk mendapatkan rekomendasi dalam berbagai kesempatan kerja atau magang di perusahaan mitra Dicoding.
 
Untuk mengikuti program ini, peserta harus memenuhi beberapa persyaratan, antara lain:
  • Merupakan mahasiswa aktif perguruan tinggi, dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) atau Kartu Rencana Studi (KRS).
  • Memiliki perangkat komputer atau laptop untuk mengikuti kelas online dengan optimal.
  • Berkomitmen menyelesaikan seluruh kelas dalam durasi yang telah ditentukan.
 
Dengan adanya program ini, Dicoding berharap semakin banyak mahasiswa yang dapat meningkatkan keterampilan mereka dan siap bersaing dalam dunia digital.

Bagi yang tertarik untuk mendaftar, informasi lebih lanjut dapat diakses melalui website resmi Dicoding di dicoding.id/dbn. Pendaftaran akan ditutup pada (7/3/25), jadi jangan lewatkan kesempatan ini! (*)

Baca Juga :  Tiga Tim UNM Berlaga di Pimnas ke-31 Yogyakarta

*Reporter: Insyiraah Putri Aeni Hs

Berita Terkait

Pendaftaran KIP-K 2025 Telah Dibuka
FT Gelar Klinik Pekan Kreativitas Mahasiswa
Intip Rahasia Lolos Beasiswa LPDP
Beasiswa Australia Awards Kembali Dibuka
Pembekalan dan Penandatanganan Kontrak Penerima Beasiswa Unggulan 2024
Tawarkan Jutaan Rupiah BSI Maslahat Buka Dua Jalur Beasiswa
Jangan Lewatkan, Beasiswa Smartpath 2024 Tawarkan beasiswa Jutaan Rupiah
Beasiswa 24 Juta/Tahun, Simak Cara Daftar ScholarFlip!
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 22:17 WITA

Dicoding Bangun Negeri Batch Delapan Resmi Dibuka

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:23 WITA

Pendaftaran KIP-K 2025 Telah Dibuka

Senin, 3 Februari 2025 - 20:36 WITA

FT Gelar Klinik Pekan Kreativitas Mahasiswa

Minggu, 15 Desember 2024 - 23:49 WITA

Intip Rahasia Lolos Beasiswa LPDP

Sabtu, 14 Desember 2024 - 09:13 WITA

Beasiswa Australia Awards Kembali Dibuka

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA