Lawan Begal Konstitusi, Ribuan Mahasiswa Terlibat Aksi Unjuk Rasa

Avatar photo

- Redaksi

Kamis, 22 Agustus 2024 - 18:09 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mahasiswa dalam aksi unjuk rasa, (Foto: Dokumentasi Profesi.)

Mahasiswa dalam aksi unjuk rasa, (Foto: Dokumentasi Profesi.)

Mahasiswa dalam aksi unjuk rasa, (Foto: Dokumentasi Profesi.)

PROFESI-UNM.COM – Ribuan Mahasiswa melakukan aksi unjuk rasa melawan ‘begal konstitusi’ yang berusaha mencederai demokrasi Indonesia. Aksi ini berlangsung di Fly Over AP Pettarani, Kamis (22/8).

Mahasiswa yang bergabung berasal dari beberapa universitas yang ada di Makassar, diantaranya Universitas Negeri Makassar (UNM), Universitas Hasanuddin (Unhas), Universitas Muslim Indonesia (UMI), dan HMI Komisariat Sulsel. Selain itu, masyarakat dari latar belakang yang beragam turut serta menyuarakan perlawanan.

Adapun tiga tuntutan yang dilayangkan, yaitu Kawal Putusan MK No. 60 PPU-XII/2024 Terkait Ambang Batas Pilkada, Tolak Hasil Rapat Revisi UU Pilkada, dan Tegakkan Supremasi Konstitusi Dari Kedaulatan Rakyat.

Dalam aksi ini, mahasiswa UNM terbagi menjadi dua kelompok, yaitu Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNM dan Aliansi Mahasiswa UNM. Aksi diisi dengan orasi oleh mahasiswa secara bergantian.

Presiden BEM UNM, Hasrul menjelaskan aksi yang dilakukan adalah bentuk penolakan terhadap keputusan pihak-pihak tertentu yang merusak demokrasi.

“Aksi ini adalah bentuk respon penolakan terhadap keputusan sepihak yang menghianati nilai-nilai demokrasi,” jelasnya.

Baca Juga :  Sempat Dipukuli, Arfandy Ketua Umum UKM LKIMB Jadi Korban Salah Tangkap Pihak Kepolisian

Tidak berbeda dengan Hasrul, Koordinator Lapangan (Korlap) Aliansi Mahasiswa UNM Zahran Arya Putra menuturkan aksi ini merupakan bentuk penolakan terhadap Revisi Undang-undang Pilkada.

“Aksi ini dilakukan untuk menyikapi tindakan DPR yang mengubah RUU Pilkada secara desak-desakan. Selain itu, terdapat masalah-masalah lainnya yang terkait dengan pendidikan,” ucapnya.

Meskipun melibatkan ribuan mahasiswa, aksi ini berjalan dengan lancar dan kondusif. (*)

*Reporter: Elsa Amelia

Berita Terkait

[FOTO] RUU TNI Dinilai Ambisi, Aliansi BEM Makassar Gelar Aksi
Organda Se-UNM Gelar Aksi Evaluasi Kinerja Prabowo-Gibran
Aliansi Mahasiswa FIKK UNM Lakukan Gerakan Penolakan RUU TNI
PPKS UNM Sulit Tangani Kasus Pelecahan di FIS-H Karena Tidak Dilaporkan
[FOTO] Problematika Pelecehan Seksual BEM FIS-H Turun Aksi
Presiden BEM FIS-H Sebut UNM Darurat Kekerasan Seksual
HMO FT-UNM Sebut Dosen Paksa Mahasiswa Beli Buku
Mahasiswa FISH UNM Tuntut Perbaikan Akademik
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 02:01 WITA

[FOTO] RUU TNI Dinilai Ambisi, Aliansi BEM Makassar Gelar Aksi

Jumat, 21 Maret 2025 - 22:20 WITA

Organda Se-UNM Gelar Aksi Evaluasi Kinerja Prabowo-Gibran

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:45 WITA

Aliansi Mahasiswa FIKK UNM Lakukan Gerakan Penolakan RUU TNI

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:35 WITA

PPKS UNM Sulit Tangani Kasus Pelecahan di FIS-H Karena Tidak Dilaporkan

Rabu, 12 Maret 2025 - 00:11 WITA

[FOTO] Problematika Pelecehan Seksual BEM FIS-H Turun Aksi

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA