
PROFESI-UNM.COM – Beasiswa Riset Tugas Akhir kembali dibuka. Beasiswa ini ditujukan bagi mahasiswa se-Indonesia jenjang S1/D4 dan S2 yang sedang menyelesaikan tugas akhirnya.
Kriteria pendaftar beasiswa ini adalah Warga Negara Indonesia (WNI), mahasiswa ongoing S1/D4 dan S2 yang sedang menyelesaikan tugas akhir, memiliki IPK minimal 3.5. Beasiswa ini untuk umum, tetapi diutamakan bagi kader Muhammadiyah yang dibuktikan dengan kartu tanda anggota.
Jika memenuhi kriteria, Anda perlu mempersiapkan berkas yang ditentukan. Berkas yang dibutuhkan yakni scan KTP, scan KTM, transkrip nilai, surat keterangan aktif dari prodi, scan buku rekening, KRS, surat pernyataan, proposal riset tugas akhir yang telah disetujui dosen pembimbing, dan CV.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Penerima beasiswa akan mendapatkan dana pembinaan riset senilai 4-7 juta rupiah. Selain itu, penerima dapat mengikuti seminar penulisan tugas akhir, pendampingan publikasi riset dan relasi sesama penerima beasiswa yang tergabung dalam Ikatan Alumni Beasiswa Riset Tugas Akhir Pusat Studi Muhammadiyah dan LazisMu.
Pendaftaran beasiswa ini dibuka sejak tanggal 27 Maret hingga 27 April mendatang. Seleksi berkas di tanggal 28 April – 5 Mei, pengumuman seleksi berkas pada 6 Mei, seleksi wawancara pada 7 – 14 Mei, dan pengumuman final pada 15 Mei.
Bagi Anda yang berminat dapat mendaftar pada tautan https://bit.ly/BeasiswaTAPSMU2024. Info lebih lanjut dapat diakses melalui sosial media Instagram @pusatstudimuhammadiyah. (*)
*Reporter: Ulfa Zahirah Sudirman