Home / KKN

Peserta KKN PPL UNM SMKN Campalagian Hibur Masyarakat Melalui Pentas Seni

Avatar photo

- Redaksi

Sabtu, 17 November 2018 - 15:51 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa KKN PPL XVII UNM SMKN Campalagian, Kab.Polewali mengadakan acara Pentas Seni antar kelas. Acara yang diadakan selama dua hari ini mengangkat tema “Seni Adalah Dirimu Maka Kenalilah Dirimu” berhasil menghibur masyarakat Polman.

Hal ini terlihat, dari banyaknya pengunjung yang memadati acara yang dilaksanakan di sekolah SMKN Campalagian. Tak hanya masyarakat umum, orang tua siswa juga ikut hadir pada acara itu, Jumat-Sabtu (16-17/11).

Sekolah ini terdiri dari empat jurusan yaitu, Teknik Jaringan dan komunikasi, Teknik kendaraan Ringan, Busana Butik dan Adminidtrasi Perkantoran ini juga menghadirkan beberapa rangkaian lomba yang diikuti oleh siswa SMKN Campalagian seperti lomba menari, teater, Nyanyi solo, dan baca puisi.

Salah satu juri Abrianto Yasin, memeberikan dukungan penuh terhadap kerja keras dari mahasiswa KKN PPL UNM . “Terima kasih untuk para mahasiswa telah mempersembahkan acara yang luar biasa ini,” Kata sosok yang selalu disapa dengan Abi itu dan sekaligus sebagai guru pembina seni.

Selain itu, Ketua Panitia Muh. Nur Ishak Iskandar juga mengapresiasi usaha dan kerja keras dari siswa SMKN Campalagian atas semangatnya dalam menyukseskan pentas seni yang dirintisnya bersama mahasiswa KKN. “Ini akan meningkatkan kreativitas serta dapat mengembangkan bakat dan minat siswa SMKN yang ada selama ini,” Jelasnya.

Baca Juga :  Berikut Ini Perbedaan UTBK-SBMPTN dan UTBK-SNBT

Kepala Sekolah Sainuddin juga mengatakan rasa terimakasihnya kepada Mahasiswa KKN PPL XVII UNM SMKN. Hal ini diungkapkan saat membuka kegiatan Pentas Seni ( PENSI ) karena telah melaksankan kegiatan seperti ini yang sangat berdampak baik bagi peserta didiknya. “Saya sangat bangga, terutama pada lomba menari, berkat mahasiswa KKN, ternyata ada bakat yang terpendam pada siswa kami”, ujar sosok alumni IKIP ini.


*Reporter: Wahyu Riansyah

Berita Terkait

TIM KKN-T UNM Adakan Pemilihan Duta Lingkungan Hidup
Dorong Semangat Wirausaha Masyarakat, Tim KKN-T UNM Gelar Pameran Kewirausahaan
Tim KKN-T UNM Gelar PORS untuk Eratkan Silaturahmi di Kecamatan Turatea dan Binamu
Tim KKN-T UNM Tanamkan Nilai Etika pada Siswa melalui Sosialisasi Pendidikan Karakter
Dampingi Mahasiswa, Andi Aslinda Hadiri Pembukaan KKN Kebangsaan di Ambon
Jadwal Berangkat Mahasiswa KKN PPL Angkatan 28
Sambut Pesta Demokrasi, Mahasiswa KKN Reguler UNM Adakan Sosialisasi Peran Masyarakat
Suasana Pengantaran Mahasiswa KKN PPL Berlangsung Sedih dan Haru
Berita ini 0 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 20 September 2024 - 21:14 WITA

TIM KKN-T UNM Adakan Pemilihan Duta Lingkungan Hidup

Jumat, 20 September 2024 - 20:56 WITA

Dorong Semangat Wirausaha Masyarakat, Tim KKN-T UNM Gelar Pameran Kewirausahaan

Jumat, 20 September 2024 - 20:48 WITA

Tim KKN-T UNM Gelar PORS untuk Eratkan Silaturahmi di Kecamatan Turatea dan Binamu

Selasa, 3 September 2024 - 16:57 WITA

Tim KKN-T UNM Tanamkan Nilai Etika pada Siswa melalui Sosialisasi Pendidikan Karakter

Senin, 29 Juli 2024 - 23:22 WITA

Dampingi Mahasiswa, Andi Aslinda Hadiri Pembukaan KKN Kebangsaan di Ambon

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA