PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia angkatan 2015 Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) memproduksi dua film yaitu ‘Leandra’ dan ‘Kesempatan Kedua Untuk Kembali’ yang telah launching di De Jazz Coffe Jl Tallasalapang Raya no 55, Makassar, Jumat (21/12) malam.
Sutradara ‘Leandra’ Maghfirah mengatakan film ini merupakan tugas mata kuliah sastra sekaligus sebagai wadah untuk menambah wawasan di dunia perfilman. Film ini dikerjakan selama empat bulan oleh 23 orang teman sekelas serta dibantu oleh Sky Projects.
“Melalui film ini kita ingin memberikan kisah yang begitu dalam tentang cinta sampai pada masa tua yang tak harus dimiliki,” kata perempuan berusia 21 tahun ini.
Launching kedua film ini dihadiri oleh dosen pengampu mata kuliah Sastra Film Andi Agus Salim Aj, Dosen UNM Faisal, serta pengiat film ‘Melawan Takdir’ Ishak Iskandar Dg. Pato.
“Di ending semua penonton merasa terharu sampai menitikkan air mata bahkan kami mendapat tepukan tangan meriah dari para pengunjung cafe,” ucap perempuan asal Barru ini.
Film yang terinspirasi dari cerita lokal Toraja Batinna Lebonna ini menceritakan tentang seorang wanita yang di masa tuanya terjebak masa lalu, masa lalu yg di maksud ialah sampai di hari tuanya ia tidak pernah bertemu dengan pria yang terus mengiriminya foto dan surat.
“Semoga melalui Film ini para penonton bisa memetik hikmah dibaliknya dan kami selaku pemain bisa menambah serta mengasah wawasan perfilman” harapnya.
Film ‘Kesempatan Kedua Untuk Kembali’ yang disutradarai oleh Isfan Fajar menceritakan tentang perjalanan seorang pencuri yang telah menemukan jalan pulang untuk berhenti melakukan kejahatan.
*Reporter : Nany Khadijah