
PROFESI-UNM.COM – Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan senam bersama. Kegiatan dengan nama psikologi sehat dengan tujuan menjaga kesehatan jasmani seperti otak dan badan. Kegatan tersebut digelar di Taman Sulappa Appa, Jumat (25/11)
Pelatih Senam, Farika Pratiwi mengatakan, kegiatan rutin dilakukan setiap hari Jumat. Ini adalah salah satu cara untuk menyegarkan ingatan mahasiswa dan badan
“Ini paling bagus bisa merefresh ingatannya mahasiswa dan menyegarkan badan,” ucapnya
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Lebih lanjut, ia mengharapkan kegiatan ini tidak pernah berhenti dilakukan. Menurutnya, hal tersebut dinilai penting untuk semua mahasiswa agar tetap sehat.
“Bagusnya kalau setiap hari jumat kegiatan ini berjalan dengan lancar,”tutupnnya. (*)
*Reporter: Masturi/Editor: Muh. Agung Eka S