Pembukaan Bakti Sosial Himpunan Mahasiswa Otomotif (HMO) Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM) yang dilaksanakan di Dusun Allu, Desa Tamatto, Kecamatan Ujung Loe, Kabupaten Bulukumba, (24-26/3). (Foto: Wahyudin-Profesi)
Pembukaan Bakti Sosial Himpunan Mahasiswa Otomotif (HMO) Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM) yang dilaksanakan di Dusun Allu, Desa Tamatto, Kecamatan Ujung Loe, Kabupaten Bulukumba, (24-26/3). (Foto: Wahyudin-Profesi)

PROFESI-UNM.COM – Himpunan Mahasiswa Otomotif (HMO) Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM) salurkan skill melalui menggelar Bakti Sosial (Baksos) yang dilaksanakan di Dusun Allu, Desa Tamatto, Kecamatan Ujung Loe, Kabupaten Bulukumba, 24 hinga 26 Maret mendatang.

Ketua panitia, Jumardi mengatakan Bakti Sosial mahasiswa otomotif ini merupakan salah satu bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat. Yang mana mahasiswa terjun langsung membantu masyarakat melakukan service ringan untuk sepeda motor dan tune up untuk mobil.

“Sebagai pengabdian kepada masyarakat dan wadah bagi mahasiswa untuk menyalurkan skill yang didapatkan di bangku perkuliahan,” katanya.

Ia menambahkan, Dusun Allu dipilih sebagai tempat Baksos karena masyarakat di daerah tersebut sudah banyak yang mempunyai kendaraan, sedangkan tempat untuk mereka memperbaiki kendaraan masih sangat kurang. “Bengkel resmi jauh dari tempat ini dan kendaraan banyak,” tambahnya.

Mahasiswa angkatan 2014 tersebut berharap kegiatannya berjalan lancar. Serta masyarakat bisa service kendaraan mereka secara gratis. Dan masyarakat bisa lebih dekat dengan mahasiswa serta mengetahui tri darma perguruan tinggi. “Dengan kegiatan ini masyarakat dapat terbantu, masyarakat bisa saling berbaur dengan mahasiswa,” harapnya. (*)


*Reporter: Wahyudin

Komentar Anda

Tinggalkan Komentar

Iklan