
PROFESI-UNM.COM – Komunitas Film Mahasiswa (Kofima) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar (UNM) dan Muhajir MA bekerjasama dengan Perpustakaan UNM menggelar Diskusi Film yang berjudul Jagal dan Senyap. Kegiatan ini dianjurkan oleh Komisi Nasional HAM dan berlangsung di Ruang Cinema Mini Gedung Perpustakaan UNM, Kamis (17/11).
Ketua Kofima, Hendra Saputra menjelaskan, kegiatan ini mengusung tema “Perpolitikan Indonesia”. Mereka mendapat anjuran dari Komnas HAM untuk membuat diskusi tersebut.
“Komnas HAM yang memberikan film ini ke seluruh perguruan tinggi untuk didiskusikan. Pada saat Komnas HAM memberikan kedua film ini yaitu Jagal dan Senyap untuk disebarkan ke semua perguruan tinggi melalui perpustakaan, salah satunya perpustakan UNM,”ungkapnya.
Mahasiswa Jurusan Teknologi Pendidikan ini menambahkan, pembahasan tentang film Jagal ini dimaksudkan untuk menghargai pekerjaan Komnas HAM.
“Ini bertujuan agar pesan yang terkandung dalam film Jagal tadi tidak terlupakan dan sebagai upaya dari usaha Komnas HAM dalam mengatasi pelanggaran HAM di Indonesia,” tambahnya.
Diskusi film ini akan dilanjutkan dengan judul yang berbeda yaitu Senyap. Kegiatan akan berlangsung pada 24 November mendatang.
*Reporter: Irta Safitri & Nurhidayah/Editor: Muh. Agung Eka S