PROFESI-UNM.COM – Wakil Dekan Bidang Akademik (WD III) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) membuka dan melepaskan secara resmi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FMIPA Universitas Negeri Makassar (UNM) untuk kegiatan Bakti Sosial (Baksos) di Ruang Senat FMIPA Lantai 3, Senin (22/2).
Pelepasan ini dilakukan secara langsung oleh Syukri Nyompa, WD III FMIPA UNM, serta dihadiri oleh alumni dan para Ketua Umum Lembaga Kemahasiswaan FMIPA UNM.
Dalam arahannya, Syukri Nyompa berpesan agar tetap bertingkah sesuai dengan aturan dan tidak mencoreng nama baik UNM.
“Jangan mencemari nama baik almamater UNM,” pesannya.
Nilda Mujahidah salah satu panitia mengatakan, pengabdian kepada masyarakat melalui baksos ini dapat mewakili salah satu poin tri darma perguruan tinggi.
“Kegiatan baksos kali ini merupakan kegiatan yang betul-betul sebagai representasi dari salah satu poin tri darma perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat,” katanya.
Mahasiswa angkatan 2017 inipun berharap tercapainya segala tujuan yang telah direncanakan setelah melakukan baksos. Harapan untuk masyarakat dan mahasiswa dapat mengimplementasikan ilmunya.
“Semoga bebera tujuan dapat dicapai, yakni masyarakat dapat terbantu dari segi pendidikan maupun peningkatan soft skill, untuk keterampilan dalam memenuhi kebutuhan ekonomi masyarakat, dan juga menerapkan disiplin ilmu yang didapatkan selama perkuliahan untuk membangun hubungan sosial kemasyarakatan dapat bermanfaat untuk sesama manusia,” harapnya. (*)
*Reporter: Irsan Juliani/Editor: Muh. Ilham Raihan